9 September 2024

Sumber: ksmtour.com

Menjelang akhir tahun adalah saat yang paling tepat merencanakan liburan bersama keluarga. Setelah aktivitas yang melelahkan, melakukan kegiatan bersama-sama akan membantu Anda memperkuat bonding satu sama lain. Kalau masih belum tahu akan ke mana, simak 5 destinasi wisata air di Medan dan sekitarnya berikut ini!

Danau Linting

Sumber: ksmtour.com

Sejak pertama kali ditemukan, danau yang berada di koordinat 3.229593,98.7235657 GPS ini langsung menarik banyak pengunjung. Meskipun ukurannya tak begitu luas, airnya yang biru kehijauan memancarkan pesona eksotis tersendiri.

Jika Anda sedang ke Medan dan mencari tempat bersantai sembari bermain air bersama keluarga, Danau Linting akan menjadi salah satu opsi terbaik.

Air Terjun Sipiso-piso

Air terjun yang berada di Desa Merek, Kabupaten Karo ini harus ditempuh selama kurang lebih 4 jam perjalanan dari pusat Kota Medan. Berada di bawah lereng gunung Sipiso-piso yang hijau, Anda akan disambut dengan suara derasnya air yang jatuh dari ketinggian 120 meter.

Untuk sampai ke sumber air utama, Anda harus menuruni anak tangga berliku yang jumlahnya mencapai 1000. Meski terdengar menantang, jika dilakukan bersama-sama dengan keluarga, trekking ini tidak akan terasa melelahkan. Apalagi setelahnya Anda akan disambut dengan sejuknya air pegunungan dan pemandangan hijau pepohonan.

Air Terjun Sikulikap

Tidak kalah indahnya dengan Air Terjun Sipiso-piso, Sikulikap adalah salah satu destinasi wisata air yang juga berada di Kabupaten Karo, Sumatera Utara. Dengan menempuh perjalanan selama kurang lebih dua jam dari pusat kota, Anda akan disambut gapura penanda. Dari sana, Anda akan membutuhkan waktu kurang lebih 20 menit untuk sampai ke objek air terjun.

Air terjun setinggi 30 meter ini dikelilingi banyak tebing yang membuatnya menjadi lokasi favorit penggemar olahraga panjat tebing. Dengan udara segar dan gemericik suara air, destinasi ini akan menjadi salah satu pilihan terbaik menghabiskan waktu liburan Anda bersama seluruh keluarga.

Pemandian Air Soda, Tarutung

Meski harus menempuh perjalanan hampir 7 jam dari Medan, Pemandian Air Soda yang berada di Kabupaten Tapanuli Utara ini dijamin tidak akan mengecewakan Anda. Bersama dengan semua anggota keluarga, Anda bisa berendam di sumber air soda yang konon hanya ada dua di dunia.

Berendam di sumber air yang berada di Desa Parbubu I ini konon memberikan manfaat kesehatan. Menurut Minar Sihite, sang pengelola, berendam di air soda bisa mengobati sakit mata dan gatal-gatal. Jika diminum, airnya bisa mengobati rematik, pengapuran, dan asam urat.

Pantai Pandan

Sumber: wisatamedan.net

Pantai Pandan merupakan salah satu objek wisata pantai yang sangat populer di Sumatera Utara. Berada di Sibolga, sebuah kota pesisir di Kabupaten Tapanuli Tengah, pantai ini mempersembahkan pengalaman wisata bahari yang sangat cocok Anda datangi bersama seluruh anggota keluarga. Untuk bisa sampai ke sini, Anda harus menempuh 10 jam perjalanan via darat atau 45 menit dengan penerbangan dari Bandara Internasional Kualanamu.

Dari pinggir pantai, Anda bisa menyaksikan birunya laut. Di sebelah kanan ada bukit membentang yang merupakan wilayah daratan Sibolga. Airnya yang biru kehijauan berpasir putih dengan ombak tenang membuat pantai ini aman untuk berenang. Soal makanan, Anda tak perlu cemas karena di sepanjang pantai ada banyak pedagang keliling dan warung-warung yang siap menemani waktu santai Anda bersama keluarga.

Medan merupakan salah satu destinasi wisata favorit dengan banyak alternatif penerbangan yang bisa Anda pilih di website Airy. Jika Anda sedang ingin menyepi dari suasana kota, 5 destinasi wisata air di atas adalah opsi terbaik untuk liburan Anda bersama keluarga.

Tinggalkan Balasan