12 Oktober 2024
Anda bisa menghapus riwayat pesanan dengan membuat akun baru di Shopee

Apakah Anda merupakan salah satu pengguna marketplace sekelas Shopee? Mungkin bagi yang sudah sering belanja, akan dibuat ribet ketika melihat riwayat pesanan yang terlalu banyak. Sehingga ingin menghapus riwayat pesanan di Shopee, supaya galery profil jadi kembali bersih untuk siap diisi dengan belanjaan baru.

Memang, sejak tahun 2018 sudah banyak yang mempertanyakan, kenapa Shopee tidak memiliki fitur penghapus riwayat pemesanan. Jawabannya sampai sekarang memang belum ada, tapi bisa disiasati dengan cara mudah.

Apa Itu Riwayat Pesanan?

Riwayat pesanan adalah, semua jenis produk yang pernah Anda pesan lengkap dengan informasi pemesanannya. Mulai dari kapan dipesan, apa jenis, berapa jumlah, kapan dikirim, dan kapan produk tersebut sampai dan diterima.

Pesanan ini akan muncul pada fitur “saya” di halaman akun Shopee milik pengguna. Di halaman tersebut akan muncul opsi pesanan saya dan perintah “lihat riwayat pesanan”. jika perintah itu di klik maka akan muncul semua produk pesanan sebelumnya sejak Anda memiliki akun Shopee.

Pada halaman pesanan saya tersebut, akan muncul beberapa kategori. Mulai dari kategori belum bayar, dikemas, dikirim, selesai, dibatalkan, dan pengembalian. Masing-masing kategori akan menampilkan

Begini Cara Menghapus Riwayat Pesanan di Shopee

Satu-satunya cara untuk bisa menghapus riwayat pesanan di Shopee, adalah dengan membuat akun baru dengan nomor HP yang sama. Tapi, ada hal perlu dilakukan supaya riwayat pada akun lama tidak muncul kembali.

  • Anda perlu mengunduh kembali aplikasi Shopee pada perangkat, baik itu HP atau komputer dipakai untuk melakukan pembuatan akun baru.
  • Jika sudah selesai, maka buka terlebih dahulu menu pengaturan ada pada perangkat (untuk pengguna HP Android)
  • Pilih opsi kelola aplikasi kemudian pilih Shopee.
  • Klik pada opsi “hapus data dan cache”, untuk menghapus semua data dari akun lama jika masih ada. Kalau Anda menggunakan aplikasi baru diunduh, biasanya cache masih dalam kondisi kosong.
  • Buka aplikasi Shopee, lanjutkan dengan memilih menu mendaftar untuk membuat akun baru
  • Akan muncul formulir online yang harus diisi, pastikan Anda memasukkan data yang benar untuk semua informasi penting. Mulai dari nama, nomor telepon, hingga alamat email yang akan disinkronisasikan dengan akun tersebut ketika sudah aktif.
  • Tunggu proses verifikasi, dimana sistem aplikasi akan mengirim kode melalui email atau nomor telepon.
  • Ketik kode tersebut pada halaman verifikasi di Shopee, tunggu beberapa saat hingga proses selesai dan akun sudah bisa dipakai untuk memesan berbagai jenis barang yang tersedia.

Kalau semua proses sudah dilalui, maka akun baru sudah bisa dipakai untuk melakukan pemesanan produk-produk pilihan. Alhasil, data rekap pesanan sebelumnya otomatis hilang selama Anda tidak lagi membuka akun lama berisi banyak pesanan tersebut.

Adakah Cara Menghapus Keranjang Belanja?

Ada satu lagi fitur yang juga sangat menarik untuk digunakan yaitu “keranjang belanja”, dimana pengguna bisa memilih produk impian sebelum membeli. Kemudian memasukkannya ke dalam keranjang belanja, sebelum memutuskan melakukan transaksi.

Terkadang, terlalu banyak item di keranjang belanja juga bisa membuat bingung untuk memilih item mana akan jadi sasaran pembelian. Sehingga perlu pula cara untuk bisa menghapus item pada keranjang tersebut. Cara mudahnya adalah:

  • Pada halaman utama akun Anda, klik gambar keranjang yang tersedia di pojok kanan atas. Tepatnya di sebelah ikon chat yang berlogo shape bulan berisi titik tiga.
  • Selanjutnya, Anda akan melihat berbagai item yang siap dibeli di dalam keranjang tersebut.
  • Pilih item yang ingin dihapus dengan mencentang kotak putih di sisi kiri produk.
  • Klik pada opsi ubah di sisi kanan item, maka akan muncul pilihan “serupa” dan “hapus”
  • Pilih opsi hapus dan sistem aplikasi akan menghapus item tersebut dari daftar keranjang belanjaan Anda.
  • Jika ingin menghapus semua item, memang butuh kerja ekstra apalagi jalau jumlah itemnya sangat banyak. Yaitu dengan menekan tombol ceklis di masing-masing toko online tempat item tersedia. Kemudian hapus semua item.

Setelah semua langkah berhasil dilakukan, maka item akan dihapus tidak muncul lagi pada halaman keranjang belanja.

Apa Manfaat Daftar Pesanan Masih Tersedia di Halaman Akun?

Sebenarnya, banyak manfaat dari daftar pesanan sudah selesai namun masih tersedia di halaman akun pengguna.

  • untuk memudahkan ketika Anda ingin membeli barang yang sama di kemudian hari. Tidak perlu lagi mencari toko online baru untuk melakukan transaksi, karena tentunya akan membutuhkan waktu lama sampai menemukan yang benar-benar cocok.
  • Bisa membantu mengidentifikasi harga sebuah produk, ketika ingin membeli untuk kebutuhan kantor atau pribadi. Dimana Anda tinggal mencari harga di halaman pesanan, karena biasanya harga di sana akan selalu update sesuai kebijakan masing-masing toko
  • Membantu pengguna Shopee, untuk mengidentifikasi produk toko online mana yang bisa jadi referensi dan mana pula harus dihindari saat pembelian selanjutnya. Sebagai contoh, saat pembelian pertama produk tas ternyata Anda dibuat kecewa dengan produk yang dikirim.

Alhasil ketika akan membeli produk tas lagi, Anda bisa cek dulu nama online shop tersebut supaya tidak lagi bertransaksi disana.

Tips Untuk Menjadikan Riwayat Pesanan Menjadi Privasi

Akun Shopee memang merupakan akun privasi pengguna, yang terkadang tak ingin dipublikasikan kepada orang lain. Apalagi kalau Anda memiliki banyak teman suka meminjam HP, atau anak yang suka menggunakan HP untuk bermain.

Supaya riwayat pesanan menjadi benar-benar privasi, maka bisa dilakukan penggantian username dan password secara berkala dan hanya Anda mengetahui penggantian tersebut. Jadi, kalaupun ada orang yang ingin menggunakan HP Anda tidak akan bisa membuka akun Shopee sembarangan.

Selain itu, bisa juga dengan memanfaatkan aplikasi khusus tersedia untuk menyembunyikan platform tertentu yang ada di halaman menu ponsel. Fungsinya juga sebagai pengaman privasi pemilik perangkat smartphone dari tangan iseng.

Cara Bijak Memesan Produk di Shopee

Supaya daftar pesanan tidak terlalu banyak, ada beberapa cara bijak untuk memesan berbagai produk melalui marketplace tersebut.

  • Pilih item yang benar-benar Anda inginkan dan butuhkan, jadi ketika masuk riwayat pesanan tidak akan menimbulkan masalah. Terutama jika dilihat oleh orang lain.
  • Lakukan transaksi yang aman dan nyaman bagi pengguna, terutama soal sistem pembayaran. Apakah itu menggunakan sistem pembayaran via transfer, internet banking, atau malah memanfaatkan fitur Shopee Pay Later.
  • Pakailah akun memang untuk berbelanja kebutuhan saja, bukan untuk melakukan hal-hal bisa merugikan diri sendiri dan orang lain.
  • Jika tak ingin riwayat pemesanan dilihat orang lain, solusinya adalah Anda terpaksa membuat akun baru untuk memulai riwayat pesanan baru.

Tidak semua orang nyaman memiliki riwayat transaksi tersimpan rapi, ada yang ingin hal itu jadi privasi dan dihapus. Sayangnya sampai saat ini, Shopee belum punya fitur khusus untuk menghapus riwayat pesanan di Shopee. Jadi, Anda harus ekstra sabar dan lebih berhati-hati saja saat akan melakukan pemesanan produk melalui marketplace tersebut.